Jepara, suaragardanasional.com | Pemantauan Hilal 1 Ramadan 1446 H di kabupten Jepara dilakukan di beberapa lokasi, salah satunya adalah Pantai Kartini Jepara. Lokasi ini merupakan salah satu dari 101 titik pemantauan hilal yang telah ditetapkan oleh Kementerian Agama di seluruh Indonesia ¹.
Pemantauan hilal pemerintah daerah kabupaten Jepara bersama Kantor Kementrian Agama bertujuan untuk menentukan awal bulan Ramadan 1446 H. Hasil pemantauan akan digunakan sebagai dasar untuk menentukan awal puasa Ramadan,namun terkendala mendung dan ketinggian hilal 5.54 derajat.
Pelaksana Harian (Plh) Bupati JeparaEdy Sujatmiko didampingi Kepala Kankemenag Jepara Akhsan Muhyidin dan Kabag Kesra Setda Jepara Agus Bambang Lelono mengucapkan terima kasih kepada Kemenag Jepara,organisasi islam serta Tim Lajnah Falakiyah yang telah melakukan rukyatul hilal.
Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam kantor Kemenag Jepara Samsul Arifin menyampaikan hasil hisab atau perhitungan tinggi bulan sudah memenuhi syarat sesuai Mabims Forum kerjasama Menteri Agama dari Brunei Darussalam,Indonesia,Malaysia dan Singapura)
Selain itu, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) juga telah merilis data hisab dan rukyat hilal untuk penentuan awal Ramadan 1446 H. Data ini dapat diakses melalui situs resmi BMKG.
(Hani K)