Paguyuban Warga Sunda Jepara (PWSJ) di Sambangi Kesbangpol

 

JEPARA, suaragardanasional.com - Paguyuban Warga Sunda Jepara (PWSJ) yang beralamat sekretariat di Perumahan Kampung Pelangi Blok 09, Rt. 24 Rw. 08, Desa Pendosawalan, Kecamatan Kalinyamatan, Jepara, Jum'at (1/11/2024) kedatangan tim dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Jepara yang dipimpin oleh Plt Kabid Ormaspol, Rohyadi yang juga menjabat sebagai Analisis Kebijakan Ahli Muda/Subkor Politik didampingi oleh Galang, Dwi, dan Ade Cipta. 


Kunjungan oleh Tim Bakesbangpol Jepara ini dalam rangka persyaratan pemenuhan kelengkapan pendaftaran dan pengajuan penerbitan pengesahan atau legalitas PWSJ di Jepara. Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa pengurus PWSJ. 


Struktur organisasi PWSJ terdiri dari: Dewan Pembina Kolonel Kav. Purn. Ahmad Mustain (Mantan Dandim 0719/Jepara), DR. H. Agus Sutisna, S.H., M.H. (Ketua DPRD Jepara), dan Tatang S (Abah Tatang). Penasehat Nana Sutisna, Jeje Purwono, dan Herdy Mulya. Ketua PWSJ Adjat Sudrajat, Wakil Ketua Uji Darmawan,  Sekretaris 1 Rian Herdiansyah dan Sekretaris 2 Ludy Yana Iskandar, Bendahara 1 Rustandi Afriandi dan Bendahara 2 Puspa Lilia Sari serta dilengkapi seksi-seksi. 


Rohyadi dalam kesempatan ini menjelaskan bahwa PWSJ sudah memperoleh keputusan pengesahaan dari KemenkumHAM RI No. AHU-0010962.AH.01.07.Tahun 2023 tanggal 04 Desember 2023.


Ketua PWSJ Adjat Sudrajat mengucapkan terima kasih atas kedatangan Tim Bakesbangpol Jepara sekaligus memperkenalkan struktur organisasi PWSJ. 


"PWSJ adalah perkumpulan warga sunda yang ada di Kabupaten Jepara dan secara legalitas resmi kami mendaftarkan perkumpulan PWSJ ke  Bakesbangpol Jepara untuk memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh perundang-undangan pemerintah," jelasnya. 


Rohyadi yang mewakili Budi Prisulistyono, Plt. Kepala Bakesbangpol Kabupaten Jepara menambahkan bahwa," Kunjungan kami untuk menindaklanjuti permohonan pendaftaran PWSJ secara resmi di Pemkab Jepara melalui Bakesbangpol," tambahnya. 


"Dan dalam seminggu, tanda bukti registrasi/barcode rekomendasi bisa diakses dan mohon setiap tri wulan atau akhir tahun bisa melaporkan perkembangan dan kegiatan organisasi," ungkap Rohyadi. 

Sementara, Kolonel Kav. Purn. Ahmad Mustain mengungkapkan pembentukan PWSJ melalui proses panjang. "Dan alhamdullilah hari ini proses pendaftaran ke Bakesbangpol sudah berjalan dan semoga keberadaan PWSJ bisa berkontribusi dan berperan aktif di Jepara," ungkapnya. 


Rohyadi juga berpesan agar Ormas atau LSM di Jepara menjaga kondusifitas dan berperan aktif mensukseskan Pilkada tahun ini. 


"Walau ada perbedaan pilihan Paslon di Pilkada nanti, namun peran penting Ormas dan LSM Jepara adalah ikut menjaga kerukunan selama proses Pilkada," pesannya. 


Budi Prisulistyono, Plt. Kepala Bakesbangpol Kabupaten Jepara melalui pesan Whatsapp menyampaikan bahwa  PWSJ tentunya dapat mewujudkan visi dan misi organisasi yang tentunya mulia dan ikut berperan dalam cipta kondisi wilayah jepara untuk tetap kondusif, meningkatkan partisipasi dan keberdayaan masyarakat sesuai visi misinya, melestarikan dan memelihara norma, niai, moral, etika, dan budaya yang hidup dalam kebhinekaan NKRI, mengembangkan kesetiakawanan sosial, gotong royong, dan toleransi dalam kehidupan bermasyarakat  berpartisipasi aktif ikut menjaga, memelihara, dan memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.tandasnya 

(sus)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top