Lomba Gerak Jalan Sehat Menyambut HUT RI ke 79



Semarang, suaragardanasional.com | Warga tandang selatan  rt 06 / rw 10 kel jonblang kecamatan Candisari kota semarang Jawa Tengah gelar kegiatan Lomba Gerak Jalan sehat bersama warga sekitar dalam rangka menyambut HUT RI ke-79. (11/08/2024).



Salah satu panitia saat ditemui jurnalis suaragardanasional menuturkan kegiatan tersebut menjadi wujud nyata dalam menyatukan seluruh lapisan masyarakat pada perayaan ini. Sekaligus, mengajak segenap masyarakat untuk menggelorakan semangat berolahraga sehingga menciptakan kehidupan sehat dan produktif.



Kegiatan ini Sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan kita dulu yang gugur demi kemerdekaan negara Indonesia, karena dulu pahlawan kita berjuang dengan peperangan maka kita berjuang lewat perlombaan. “Tambahnya”.


Azis salah seorang peserta gerak jalan sehat mengaku antusias dalam mengikuti kegiatan lomba gerak jalan sehat. Menurutnya, selain berolahraga juga menjadi ajang silaturahmi dengan warga lain.


Kegiatan tersebut diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan baik muda, tua, pria, wanita bahkan sampai anak-anak juga ikut berpartisipasi. Kegiatan ini dimeriahkan dengan hiburan dan berbagai hadiah doorprize bagi para peserta yang hadir. (AS)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top