Idul Fitri 1445 H Kembalinya Harmoni

 

SHOLAT IED : Umat muslim merayakan Idul Fitri 1445 H serentak di penjuru dunia. Di Masjid Agung Jawa Tengah, ribuan jemaah, warga Semarang dan pemudik, melaksanakan sholat ied secara khidmat. Foto : Hery Setyadi


Semarang, suaragardanasional.com - Umat muslim sedunia hari Rabu (10/4/2024) merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Di Semarang, ribuan umat muslim melaksanakan sholai Ied di Masjid Agung Jawa Tengah. Di bawah langit yang cerah, umat muslim merayakan kemenangan dan kembali ke harmoni kehidupan.


Imam sholad ied, KH Ulil Abshor AH (Cory  Internasional) memimpin ribuan jemaah yang datang dari berbagai daerah yang pada Lebaran kali ini mudik. Bertindak sebagai khotib sholat ied, Prof. DR. KH. Noor Achmad MA (Ketua Pelaksana Pengelola Masjid Agung Jawa Tengah).


"Pada hari yang penuh berkah ini, kita berkumpul dengan hati yang penuh syukur. Menghadap kepadaNya dalam rangka metayakan kemenangan spiritual kita, setelah menjalani bulan penuh berkah yakni bulan Ramadhan," kata Noor Achmad.

Kemenangan itu tidak hanya kemampuan kita untuk mengendalikan hawa nafsu. Namun juga mengikat harmoni kebersamaan, kasih sayang antar sesama dan meraih fitrah yang hakiki. 


Di hari yang fitri ini, kita lapangkan dada agar menjadi golongan orang-orang yang kembali fitri sampai pada puncak kebaikan, menciptakan harmoni dan menjadi orang-orang yang hidupnya bahagia dunia akherat. Minal aidzin wal faizin. Semoga Allah SWT menjadikan hari-hari setahun ke depan lebih baik, berkah nan harmoni, imbuhnya. (Hery S)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top