Dua Pohon Besar Rubuh Dan Menimpa Dua Rumah Warga Akibat Angin Kencang

Bergas lor, suaragardanasional.com- Musim angin yang terjadi di hari selasa(12/03) yang terjadi dibeberapa wilayah tentu mengurangi aktifitas masyarakat karna cuaca angin kencang dibarengi dengan beberapa kali hujan.


Cuaca yang exstrim dengan angin yang kencang  mengakibatkan bencana terjadi di beberapa tempat,seperti yang terjadi di lingkungan sidorejo,kelurahan Bergas lor-kecamatan Bergas dua pohon besar rubuh dan menimpa dua rumah warga.

 

Dua pohon yang rubuh menimpa dua rumah warga krista dan edy dilingkungan Sidorejo RT02 RW 10 ,tidak ada korban jiwa cuma kerugian materil, bantuan penanganan langsung dari DAMKAR Kabupaten Semarang yang bertugas dikecamatan Bergas,menurut satoto salah satu petugas DAMKAR penanganan akan dilakukan secara dua tahap karna lokasi yang padat penduduk dan pohon yang tumbang cukup besar.


Suprihanto selaku ketua RT setempat juga menghimbau pada warganya untuk waspada selama musim angin kencang terutama yang disekitarnya ada tanaman pohon tinggi,dan antusias warga juga ikut membantu mengevakuasi pohon yang tumbang beserta petugas DAMKAR. (Ujik P)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top