Pj. Bupati Beri Penghargaan All Mitra Sosial Dinsospermasdes

 

Jepara, SGN.com- Pj. Bupati Jepara H. Edy Supriyanta meminta Mitra Dinas Sosial, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsospermasdes) meningkatkan sinergi dan kerjasama dalam tugasnya membantu urusan sosial masyarakat desa. Hal ini disampaikan saat memimpin Apel  All Mitra Sosial Dinsospermasdes di Halaman Belakang Gedung OPD Bersama, Jumat  (22/12/2023).


Apel tersebut diikuti Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH) 147 orang, Taruna Siaga Bencana (Tagana) 30 orang, KSB 20 orang, Tenaga Kerja Kesejahteraan Sosial (TKSK) 10 orang,  serta Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) 10 orang.  Selain itu juga diikuti Forkompinda dan Kepala Perangkat Daerah.


Mengingat banyaknya mitra Dinsospermasdes yang bertugas dilapangan, maka saya berpesan agar dapat bersungguh-sungguh dan dilaksanakan penuh tanggung jawab, karena menyangkut data. Dengan demikian, tidak akan ada  miskomunikasi dalam menjalankan program pemerintah.


"Panjenengan semua sangat luar biasa, karena sudah membantu masyarakat dan menjalankan program pemerintah,"katanya.


Mengingat banyaknya tugas dan kewajiban itu, keberadaan mitra menjadi faktor penting demi menunjang kelangsungan dan keberhasilan program pemerintah di lapangan.


Lebih lanjut, H. Edy Supriyanta  mengungkapkan jika rakor ini menjadi sarana penting dan strategis untuk menilai dan mengevaluasi sejauh mana kekurangan maupun keberhasilan terhadap program yang telah dijalankan.


"Saya titipkan masalah sosial kepada All Mitra Sosial Dinsospermasdes kepada Adik-adik semua,"ucap H. Edy Supriyanta. 


Sementara itu, Kepala Dinsospermasdes Jepara Edi Marwoto mengungapkan  Dinsospermasdes telah membantu pengentasan permasalahan sosial di Jepara tahun 2023. Antara lain pendampingan Bansos KPM PKH sejumlah 59.334 orang, Kartu Jateng Sejahtera (KJS) 426 orang, Bansos Pahlawan Ekonomi Nusantara (PENA) 180 orang, Rehab Rumah Masyarakat Miskin (R2M2) sejumlah 70 orang, dan pendampingan Rumah Sejahtera Terpadu (RST) 94 orang. 


Tidak hanya itu, dalam menghadapi kesiapsiagaan bencana, Dinsospermasdes telah menyiapkan sahabat Tagana, mobil Rescue Tactical Unit (RTU), mobil Dapur Umum (DU), mobil layanan logistik, mobil unit layanan, serta mobil unit penjangkauan disabilitas. 


Pada kesempatan itu, H. Edy Supriyanta, Forkompimda, serta Kepala Perangkat Daerah memberikan piagam penghargaan kepada Mitra Sosial Dinsospermasdes kepada 36 orang. (Hani)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top