JEPARA, SGN.com - Menjelang akhir tahun 2023, selama dua hari, Kamis - Jum'at (28-29/12) DPD Partai Berkarya Kabupaten Jepara bertempat di Seaside Villa & Muse Beach Resto, mengadakan kegiatan pendidikan politik bertema "Berkarya terus menciptakan kader yang unggul untuk mendukung Pemilu 2024 yang damai dan kondusif".
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Berkarya Jepara, Safaatun atau biasa disapa Ibu Eva didampingi oleh Kartini serta dihadiri perwakilan dari Bakesbangpol Jepara dan pengurus serta kader Partai Berkarya Jepara dari 5 (lima) Dapil yang ada di Kabupaten Jepara.
Eva kepada awak media mengatakan bahwa walaupun Partai Berkarya di Pemilu 2024 ini tidak menjadi peserta Pemilu dan dinyatakan gagal karena tidak lolos verifikasi administrasi KPU RI. "Namun, sebelumnya di Pemilu 2019, Partai Berkarya memperoleh satu kursi di DPRD Kabupaten Jepara," ujar Eva.
"Walaupun Partai Berkarya tidak lolos di Pemilu 2024, namun kita tetap menjalankan tugas partai melalui kegiatan pendidikan politik untuk para kader dan pengurus," ungkapnya.
Eva juga berpesan, agar kader dan pengurus DPD Partai Berkarya Jepara ikut serta dalam mensukseskan kegiatan dan pelaksanaan Pemilu 2024 dengan damai dan kondusif.
"Gunakan hal pilih anda dengan sebaik-baiknya, dan pilih Caleg yang memperjuangkan kepentingan rakyat bukan kepentingan pribadi," pungkas Eva.
(sus)