Danramil 05/Mayong Hadiri Tasyakuran Atas Lancarnya Pemugaran Makam Leluhur Mbah Sondo Rajekwesi



JEPARA, SGN.com – Danramil 05/Mayong Kapten Alex Effendi didampingi Babinsa Serda M. Afif menghadiri kegiatan tasyakuran dan manaqib di Makam Leluhur Mbah Sondo di Dukuh Kedongcentong, Desa Rajekwesi, Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara. Pada Minggu, (19/11/2023) sore.


Dalam kegiatan itu, dihadiri oleh Petinggi desa Rajekwesi Legimin, Tokoh Agama Kiyai Jawahir, Tokoh Masyarakat Kadir dan warga desa Rajekwesi. Kegiatan tasyakuran diawali dengan pembacaan tahlil dan di teruskan dengan manaqib yang dipimpin oleh Kiyai Jawahir.


Dikesempatan itu, Petinggi Desa Rajekwesi Legimin mengatakan bahwa sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas peresmian pemugaran makam leluhur Mbah Sondo.


“Allhammdulillah dengan ridho Allah SWT semua berjalan lancar, niat hajat untuk pemugaran makam Mbah Sondo selesai tanpa kendala apapun,” kata Petinggi.


Sedangkan ketika ditemui, Danramil 05/Mayong Kapten Alex Effendi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan budaya bagi masyarakat desa Rajekwesi dengan tujuan mengingat jasa-jasa pejuang para leluhur.


“Dengan adanya kegiatan syukuran ini merupakan salah satu metode binter, dan juga untuk mempererat jalinan tali silaturahmi serta kekeluargaan sehingga mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat,” ujar Danramil.


Ditambahkannya, Kegiatan ini merupakan kearifan lokal bagi masyarakat yang ada di wilayah pedesaan. (Hani)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top