Gibran - Wibowo Saling Do'akan, Keduanya Nitip Terbaik Untuk Temanggung


SALING DO'AKAN : Cawapres Gibran Rakabuming Raka bertemu mantan Wakil Bupati Temanggung dan juga Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Temanggung, Heri Ibnu Wibowo. Keduanya saling mendo'akan sehat dan bisa sukses serta saling nitip yang terbaik untuk Kabupaten Temanggung. Foto : Hery Setyadi



Temanggung, SGN.Com - Cawapres Koalisi Indonesia Maju (KIM), Gibran Rakabuming Raka dan Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Temanggung, Heri Ibnu Wibowo saling mendo'akan saat pertemuan keduanya di Gondang Winangun, Ngadirejo, Kabupaten Temanggung, baru-baru ini. Keduanya saling nitip Kabupaten Temanggung lebih diperhatikan agar lebih maju dan baik.


"Semoga Bapak segera sehat kembali nggih. Do'a saya untuk Bapak sukses selalu," kata Cawapres Gibran saat menyalami Wibowo yang tengah duduk di kursi roda. Wibowo mengalami cidera kaki saat insiden terjatuh dari sepeda motor trail beberapa bulan lalu. Istri Wibowo, Denty Eka Widipratiwi yang merupakan anggota DPD RI dari Dapil 6 Jawa Tengah, turut menemani Wibowo ketika ngobrol dengan Gibran.


Wibowo mengatakan ikut mendo'akan Cawapres Gibran berhasil menang pada Pilpres 2024. "Do'anipun Mas Gibran, mugi sehat selalu dan sukses bersama Pak Prabowo," kata Wibowo yang baru hitungan hari purna tugas sebagai Wakil Bupati Temanggung. Keduanya pun saling nitip pesan yang terbaik bagi Kabupaten Temanggung. 


Pada Pilpres 2024, Capres Prabowo Subianto berpasangan dengan Cawapres Gibran Rakabuming Raka. Pada Saat Gibran berkunjung ke Kabupaten Temanggung, putra sulung Presiden Jokowi ini berkeinginan memperhatikan kesulitan petani tembakau. Gibran mengaku sering mendengar masalah pelik petani soal pupuk dan sebagainya. Baginya fokus pemerintahannya mendatang ada di sektor pertanian yang maju. Sesuai visi misinya sebagai pasangan capres-cawapres yang diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM).


Di sisi lain, Heri Ibnu Wibowo sebagai Ketua DPC Partai Gerindra oleh partainya, diproyeksikan maju sebagai kandidat Bupati Temanggung di Pilbup 2024. Wibowo kini tengah fokus pada pemulihan cidera kaki. Dan tetap semangat menggenjot mesin politik Gerindra di Temanggung. Hajatan tahun politik di 2024 dipastikan menguras perhatian dan energi dan di tahun yang sama berbarengan dilaksanakan Pileg, Pilpres dan Pilbup Kabupaten Temanggung.


Meskipun kontestasi politik akhir-akhir ini memanas. Diharapkan pesta demokrasi ini, masing-masing pihak tetap menjunjung kesatuan dan persatuan di masyarakat. Apalagi Presiden Jokowi sudah bertemu dengan ketiga Capres yakni Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto dan Anies Baswedan di Istana Negara, Senin (30/10) dalam suatu jamuan makan dalam satu meja. Pertemuan ini menjadi indikasi pesan bahwa peristiwa tahun politik 2024 tetap harus dikedepankan pesan damai dan memiliki tujuan yang sama yakni demi menuju Indonesia Emas 2045. 


Sebagai Ketua DPC Partai Gerindra, Wibowo dalam menyongsong kontestasi politik ini, kini tengah gencar menggerakan semua kadernya untuk rajin turun ke masyarakat. Kerja keras para kader adalah langkah yang bakal menentukan kemenangan di 2024. Pada Selasa (31/10) DPC Partai Gerindra menggelar konsolidasi bagi 500 kadernya di Lapangan Bansari, Kecamatan Bulu. (Hery S)

Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top