Babinsa Serka Seno Jadi Juri di Kagiatan Lomba Tata Cara Upacara Bendera (TUB) dan Baris Berbaris (BB) Tingkat Pelajar


JEPARA, SGN.com – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Jepara menyelenggarakan kegiatan Lomba Tata Cara Upacara Bendera (TUB) dan Baris Berbaris (BB) tingkat pelajar SMA, SMK dan MA, se-Kabupaten Jepara.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di komplek Disdikpora di Jl. Ratu Kalinyamat, Kelurahan Demaan, Jepara. Rabu, (11/10/2023) yang diikuti sebanyak 18 peserta pelajar dari berbagai sekolah.

Dalam pelaksanaannya kegiatan itu dilaksanakan selama dua hari mulai dari hari Selasa, (11/10/2023), kemarin, pada kegiatan itu juga Babinsa Serka Seno anggota Koramil 11/Tahunan turut hadir dan menjadi juri dalam pelaksanaan lomba tersebut.

Menurut Babinsa Serka Seno kegiatan ini dilaksanakan kepada para pelajar untuk menerapkan nilai-nilai luhur pancasila dan mengenang perjuangan pahlawan dalam merebut kemerdekaan.    

“Selain itu, dengan kegiatan ini bermaksud menggelorakan kembali kesadaran berbangsa dan bernegara, memperteguh semangat nasionalisme dan patriotisme, semangat persatuan dan kesatuan bangsa, menanamkan sikap tertib, disiplin, kerja sama dan kekompakan, rasa tanggung jawab, serta kemampuan memimpin di kalangan generasi muda,”kata Babinsa.
Lanjutnya, dengan lomba ini agar mereka mampu memahami bahwa Hormat Bendera dalam Tata Upacara merupakan simbul persatuan dan penghargaan terhadap NKRI.

“Terima kasih kepada sekolah yang telah mengirimkan timnya mengikuti lomba ini. Dengan mengikuti lomba mendidik anak untuk memiliki jiwa kompetisi. Itu sangat penting dimiliki oleh seorang siswa,” ujarnya. (Hani)
Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top