Lempuing Jaya (OKI), suaragardanasional.com - Tiang listrik yang berada di jalan raya lintas timur tepatnya di Desa Muara Burnai 1 Kecamatan Lempuing Jaya Kabupaten Ogan Komering Ilir kondisinya memprihatinkan. Tiang tersebut sudah sangat miring dan retak-retak.
Mendapatkan informasi tersebut awak media kemudian mendatangi lokasi pada hari rabu (13/09/2023) sekira pukul 09.00 WIB. Dari hasil pantauan awak media dilapangan ternyata memang benar kondisinya seperti yang dilaporkan masyarakat. Basuki (45) tahun warga yang paling terdampak, mengatakan “kami sangat khawatir akan kondisi tiang listrik tersebut” ujarnya. “Kejadian ini bermula sekitar beberapa tahun yang lalu, waktu itu ada salah satu tiang listrik utama yang ditabrak mobil fuso. Sehingga tiang litrik yang berada di depan rumah saya ikut tertarik, dan retak-retak.”lanjutnya.
“Kami sudah pernah beberapa kali melaporkan ke petugas lapangan PLN, namun sampai saat ini belum ada tindak lanjut sama sekali dari pihak PLN, seakan mereka cuek saja. Upaya swadaya kami dengan cara menambal tiang listrik yang retak tersebut, namun kembali retak, bahkan sampai sekarang lebih lebar retakannya”. Kata Basuki.
Padahal menurut UU Nomor Tahun1999 Tentang Perlindungan Konsumen
Pasal 4
Hak konsumen adalah:
a.hak atas kenyamanan, keamanan, dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang dan/atau jasa;
disitu jelas dikatakan bahwa konsumen/pelanggan mempunyai atas kenyamanan, keamanan, dan keselamatan dalam mengkonsumsi barang dan/atau jasa;
Apalagi PLN merupakan Perusahaan Plat Merah, sudah semestinya memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat/rakyat.
Warga yang lainnya Solikin (49) tahun juga mengatakan “Tentu saja kami sangat berharap pihak PLN Rayon Tugu Mulyo bisa secepatnya mengatasi masalah ini. Karena kami sangat khawatir, apabila tiang listrik tersebut sampai roboh bisa mengancam keselamatan jiwa kami sekeluarga”.
Kepala PLN Rayon Tugu Mulyo yang berinisial (CR) ketika dikonfirmasi awak media melalui aplikasi pesan singkat whatsApp ke nomor 08xx-xxxx-7020, beliau tidak memberikan tanggap apapun, bahkan ditelpon tidak diangkat. (DA)