Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal

teks foto : Fajar- pencetak dua gol ke gawang Timor Leste di arena Sea Games Kamboja 2023, Minggu ( 7/5/2023) Foto istimewa

Kudus, SGN.com- Tim nasional (Timnas) sepakbola Indonesia U-22 Sea Games 2023 memastikan melangkah ke babak semi final, setelah mengalahkan timnas Timor Leste di dengan skor 3-0 (1-0) di National Stadium, Kamboja, Minggu (7/5/2023) pukul 16.00 WIB.Gol dilesakkan Sananta menit ke 45, dan du gol lainnya diborong  Fajar pada  63 dan 75.

Dengan kemenangan tersebut Timnas Indonesia yang ditamngani pelatih Indra Safri, mengumpulkan nilai 9 (sembilan). 

Menang tiga kali berturut tanpa kebobolan satupun.  Dan di pertandingan terakhir melawan timnas Kamboja pada Rabu (17/5/2023).

Indonesia sempat kesulitan mengatur ritme permainan di awal laga. Setiap kali mendapat ruang, para pemain justru memilih melepaskan tendangan-tendangan langsung. 

Peluang pertama Indonesia diperoleh di menit ke-7. Dari proses serangan balik, Sananta memberi umpan terobosan kepada  Fajar dan kemudian menembak , namun dapat diblok penjaga gawang Timor Leste.  Georgino.

Timor Leste melalui pemain lincahnya Mouzinho juga sempat dua kali  tembakannya sempat mengarah langsung ke gawang Indonesia. Tapi tidak membuahkan gol.

Baru pada menit ke-45., Sananta mampu menjebol gawang lain dengan sundulan kepalanya, setelah  meneria umpan silang dari Fajar. 

Memasuki babak kedua ,Indonesia langsung menekan pertahanan Timor Leste. Dan hasilnya menit ke-62 dan menit ke-75 , giliran Fajar yang mencetak gol. 

Susunan Pemain
Timor Leste (4-3-3): Georgino Jose; Cristeavo Moniz, Anizo Correia, Orcelio Nobelito, Joao Bosco; Luis Figo (Danilo Alves 90'+4), Jhon Firth (Edencio Costa 90'+4), Ricardo Bianco (Elias Joao 54'); Olagar Fernando (Juvito Moniz 65'), Mouzinho Barreto (Mario Donasio 65'), Zenivio Morientes.
Pelatih: Park Soon-tae

Indonesia (4-3-3): Adi Satriyo; Ilham Rio (Bagas Kaffa 46'), Rizky Ridho, Komang Teguh, Pratama Arhan; Ananda Raehan, Alfreandra Dewangga, Marselino Ferdinan (Beckham Putra 71'); M Fajar Fatturahman (Titan Agung 77'), M Ramadhan Sananta (Jeam Kelly Sroyer 71'), Witan Sulaeman (Irfan Jauhari 46'). 
Pelatih: Indra Sjafri. 

(Sup)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top