Test Kesehatan dan Psikologis BACALEG Dari Semua Partai Kabupaten Semarang

Sejumlah bakal calon legislatif (bacaleg) antre untuk menjalani tes psikologi di Rumah Sakit Umum Ungaran Selasa (2/5/2023)/(Foto: SGN.com).


Kabupaten Semarang, SGN.com- Bulan Februari tahun 2024 Negara Indonesia akan mengadakan Pesta Demokrasi lima tahun sekali, selasa (2/5) di kabupaten Semarang.


serentak mengadakan Test kesehatan Semua BACALEG dari semua elemen Partai yang akan maju di PEMILU LEGISLATIF, Pemeriksaan ini sebagai syarat administrasi mengikuti kontestasi pemilu tahun 2024.


RSU Ungaran yang ditunjuk untuk melakukan test psikologi dan kesehatan untuk peserta BACALEG dari semua Partai yang ada.Dalam pemeriksaan ini setiap calon anggota legislatif menjalani pemeriksaan Kesehatan jasmani dan kejiwaan.


Seperti yang sempat kami konfirmasi BACALEG dari Partai DEMOKRAT Ujik Pratiknyo yang akan maju di PEMILU 2024 tingkat Kabupaten DAPIL V yang meliputi Kecamatan Ambarawa, Kecamatan  Jambu, Kecamatan Bandungan & Kecamatan Sumowono.


menyampaikan perhelatan PEMILU Tahun 2024 akan menjadi pertandingan yang luar biasa baik dari CALEG Kabupaten, Propinsi, Pusat ataupun PILPRES. 
Diimbuhkan Oleh Lily sri wachiduni chiriyah S.E  yang sudah menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten 2 Periode dari Partai DEMOKRAT dan akan maju lagi yang ke tiga kalinya.


juga mengatakan bahwa dalam kontestan PEMILU yang akan datang supaya berjalan JURDIL dan tidak ada arogansi semua pihak, juga mengedepankan DEMOKRASI yang baik. 


Dalam test kesehatan yang diikuti semua CALEG dari semua Partai yang ada berlangsung lancar dan ditangani tenaga medis yang baik.

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top